Sosialisasi e-LLK di Pengadilan Negeri Sawahlunto

Bertempat diruang rapat, Hari ini, Jum’at tanggal 1 Februari 2019, Bagian Kepegawaian Pengadilan Negeri Sawahlunto mengadakan Sosialisasi Aplikasi e-LLK kepada seluruh pegawai Negeri Sipil yang ada dilingkungan Pengadilan Negeri Sawahlunto.

Aplikasi e-LLK (elektronik Laporan Lembar Kerja) merupakan aplikasi Pengukur Kinerja secara Elektronik yang digunakan sebagai acuan untuk Pembayaran Tunjangan Kinerja.

Dalam sosialisasi ini, seluruh hakim dan pegawai diajarkan cara membuat akun pribadi pada aplikasi SIMARI, dilanjutkan dengan tatacara pengisian LLK yang bersumber dari kegiatan yang dilakukan setiap harinya. Hal lain yang diajarkan dalam solisalisasi adalah bagaimana langkah-langkah para atasan untuk memverifikasi hasil laporan yang telah dibuat oleh bawahan-bawahannya.

LIHAT JUGA  Rapat Rutin Bulanan Januari 2023

Dalam Kategori: Berita PN

Beri tanggapan (0)