Kegiatan Bimbingan Teknis Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Bagi Badan Publik Se-Sumatera Barat Tahun 2023
Rabu (23/08/2023), Panitera Pengadilan Negeri Sawahlunto, Bapak Rimson Situmorang, S.H., M.H., menghadiri kegiatan bimbingan teknis monitoring dan evaluasi keterbukaan informasi bagi badan publik se-Sumatera Barat tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Barat.
Kegiatan ini dilaksanakan sehubungan dengan amanat Undang- undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Peraturan Komisi Informasi Nomor 1 Tahun 2022 tentang Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik.
Dalam Kategori: Berita PN
Beri tanggapan (0)